Resep Gulai Jengkol + Ayam
30 menit
Kalau udah nemu menu ini, pasti
pengennya nambah lagi, lagi dan lagi. Lupakan berat badan. Hahaha...
Bahan-bahan
- 1/2 kg ayam, potong-potong
- 1/2 kg jengkol besar ( kurang lebih 10 bh)
- 15 bh cabe merah
- 6 bh bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 bh serai, geprek, simpul
- 3 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- 3 cm kunyit
- 1 lembar daun kunyit
- 1 lembat daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 200 ml santan kental
- 500 ml santan cair
- secukupnya garam
Langkah
- Belah jengkol, lalu rebus hingga matang. Setelah matang, geprek.
- Haluskan cabe,bawang merah, bawang putih dan jahe.
- Tumis bumbu halus sampasi wangi, masukkan daun jeruk, daun salam, daun kunyit, serai dan lengkuas, aduk rata.
- Masukkan ayam, jengkol dan santan kental, aduk hingga bumbu tercampur rata. Tumis sebentar.
- Tambahkan santan cair, aduk.
- Tambahkan garam. Masak hingga ayam matang.
- Teng...Teng...Teng....Angkat dan Sajikan❤❤❤
No comments:
Post a Comment